Just another free Blogger theme

Diberdayakan oleh Blogger.

Jumat, 01 Maret 2013


Komunitas dan unsur-unsur serta ciri-ciri desa Cibonas

o  Coba anda memilih suatu desa tertentu, kemudian anda deskripsikan desa itu sebagai komunitas menurut unsur-unsurnya dan ciri-cirinya.
Deakripsi Desa Cibodas
Unsur-unsurnya :
1)      Manusia
Desa Cibodas mempunyai jumlah penduduk desa kurang lebih sekitar 5000 orang. Dimana, ini sudah melebihi ciri dari sebuah komunitas desa.
2)      Teritorial
Desa Cibodas yang termasuk desa Sunda yang berwilayah di Kecamatan Lembang Kabupaten Bandung, Jawa Barat, terletak kira-kira dua puluh kilometer di sebelah utara kota Bandung, dengan ketinggian hampir seribu dua ratus meter di atas permukaan laut. Desa Cibodas kira-kira mempunyai kawasan tanah pertanian  enam kilometer persegi. Dimana letak wilayah pertanian dekat dengan pasar.
3)      Kebudayaan
Kebudayaan di desa Cibodas sangat beragam. Sebagai contoh pada sektor pertanian, dimana kebudayaan mempekerjakan orang untuk mengolah sawah digaji perhari atau dengan pembagian hasil (maro). Dalam pembagian hasil ini selama 6 bulan buruh disuruh untuk mengolah sawah. Kemudian 6 bulan berikutnya buruh diberi waktu untuk menanami sawah (padi, jagung, ketela) tersebut dan hasilnya di bagi dengan pemilik sawah.
4)      Kelompok Sosial
Desa Cibodas yang mayoritas atau hampir semua bekerja pada sektor pertanian, memunculkan dua kelompok sosial yang saling berhubungan namun berbeda prinsip. Kedua prinsip tersebut adalah mengabdi dan memerintah (memperabdi).
v  Kelompok Buruh tani
Yaitu suatu kelompok sosial yang memperoleh penghasilan dengan mengabdi atau bekerja kepada orang yang mempunyai materi lebih dan sawah yang luas dengan membantu mengolah sawah yang dimilikinya.
v  Kelompok Petani Bebas
Yaitu suatu kelompok yang memerinth atau memperabdi yang mempunyai peranan besar dalam kehidupan sosial.
5)      Status dan Peran
Status atau kedudukan dalam masyarakat Cibodas mempunyai hubungan erat dengan kelompok sosial yang ada. Dimana pada kelompok buruh tani, mereka hanya dianggap sebagai buruh yang mempunyai keterbatasan sosial juga keterbatasan intelektual. Jadi mereka dianggap sebagai kalangan terbawah. Sedangkan kelompok petani bebas mempunyai peranan penting dalam kehidupan sosial, karena kebanyakan dari merek dapat menguasai pemerintahan desa dan mereka dianggap sebagai orang yang dapat memberi perintah atau lebih tinggi dibanding buruh tani.


o  Pada contoh desa yang sama, adakah 3 medan sosial yang menghubungkan komunitas desa dengan masyarakat yang lebih luas/masyarakat supra desa? Uraikan !
1)      Sektor pertanian menjadi jembatan terhubungnya masyarakat desa Cibodas dengan masyarakat supra desa, yaitu pada kelompok sosial buruh tani, ada beberapa petani tidak tetap,  artinya mereka berpindah-pindah dari desa yang satu ke yang lainnya untuk mencari kerja di sektor pertanian.
2)      Desa Cibodas yang mayoritas adalah petani, mereka juga melakukan jual beli hasil pertanian di pasar Bandung yang lebih besar untuk mendapatkan hasil yang lebih baik.
3)      Pemimpin desa juga melakukan hubungan dengan masyarakat luar khususnya dengan pemerintah yang di atasnya untuk meminta bantuan. Contohnya dalam bantuan pupuk atau benih subsidi dari pemerintah untuk para warganya.